Minggu, 29 September 2024

Gerakan Pangan Murah (GPM)

Gerakan Pangan Murah (GPM)

Karangsari  (23/9/2024),- Dalam rangka menjamin ketersediaan, pengendalian inflasi dan stabilisasi harga kebutuhan pokok masyarakat, Pemerintah Daerah Kabupaten Kebumen melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah melaksanakan Kegiatan Subsidi Harga dan Gerakan Pangan Murah (GPM) pada hari ini bertempat di Desa Karangsari Kecamatan Sruweng Kabupaten Kebumen.

Kegiatan ini bertujuan sebagai salah satu bentuk upaya pengendalian stabilitas harga bahan pangan di wilayah Kabupaten Kebumen, dan menjamin ketersediaan bahan pangan yang murah. Kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) dijual dengan harga dibawah standar harga pasaran, hal ini disebabkan beberapa item yang diijual disubsidi oleh Pemerintah Kabupaten Kebumen melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah.
Berikut komoditi yang tersedia dan tersubsidi antara lain :


1. Beras medium tersedia 500 kg harga jual Rp.47.500,- /5 kg
2. Minyakita tersedia 500 botol harga jual Rp. 13.500/botol
3. Gula pasir tersedia 300 kg harga jual Rp.15.000/kg
4. Telur ayam tersedia 350 kg harga jual Rp.23.500/kg


Kegiatan ini merupakan upaya nyata untuk menjamin ketersediaan dan kelancaran distribusi barang kebutuhan pokok bagi masyarakat. Selain itu, diharapkan dapat membantu masyarakat dalam mengakses barang kebutuhan pokok tanpa merasa terbebani oleh harga yang tinggi serta dapat memperkuat ketahanan pangan dan bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat Kabupaten Kebumen.

Laporan Jumlah produk yang terjual diantaranya:
Beras 45 kg
Gula 108 kg
Minyak 342 L
Telur 122 kg

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter